15 Mei 2017

Ciri Umum Usaha Perikanan Tradisional

Tafshare.com - Industri perikanan merupakan sektor ekonomi yang sedang dilirik pada periode pemerintahan saat ini. Kondisi ini dikarenakan kita sebagai bangsa yang besar dan luas sumberdaya perairannya tapi masih kalah jauh dengan negara tetangga yang potensi perairannya sangat sedikit. Perikanan kita masih kalah jauh dengan Malaysia, Filiphina apalagi Jepang. Sehingga pengembangan industri sektor perikanan dari hulu hingga hilir patut diperhitungkan.
Pengolahan produk perikanan (Sumber: borneonews.co.id)
Meskipun menjadi salah satu perhatian utama pemerintah sekarang, masih banyak yang perlu dibenahi untuk meningkatkan integritas pengolah/industri/usaha perikanan. Banyak dari sektor perikanan kita dari sabang hingga merauke yang masih menerapkan usaha perikanan tradisional. Bukan bermaksud merendahkan atau mengesampingkan, akan tetapi laju perkembangan industri perikanan dunia sangatlah pesat. Mayoritas dari negara maju dan negara yang kuat perikanannya menggunakan tenaga pembantu mesin sehingga dapat mengerjakan banyak hal dari sortir hingga mengolah dan menghasilkan jumlah yang melimpah dalam sekali proses. Karena itulah, dibandingkan dengan industri perikanan tradisional yang masih menggunakan tenaga manusia dan menghasilkan produk yang berkecukupan setara dengan tenaga manusia yang ada belumlah cukup untuk mengimbangi negara - negara penghasil sektor perikanan besar dunia.

Pengolahan tradisional menggunakan hasil tangkapan nelayan  sebanyak 50% bahkan lebih tetapi sangat jarang menghasilkan produk yang berkualitas tinggi. Sehingga diperlukan adanya evaluasi atau pemberian informasi mengenai pengolahan ikan yang baik dimulai dari penanganan ikan pertama dari setelah penangkapan, pengolahan menjadi setengah jadi/jadi hingga pemasaran. Adapun ciri - ciri umum dari usaha pengolahan tradisional masyarakat pesisir, yaitu:
  1. Bersifat Rumah Tangga 
  2. Dekat dengan Sumber Bahan Baku 
  3. Skala dan Modal Kecil 
  4. Pengetahuan Kurang 
  5. Ketrampilan Warisan 
  6. Peralatan Sederhana 
  7. Sanitasi Kurang di Perhatikan
SEKIRANYA TULISAN INI BERMANFAAT, MOHON SEBARKAN MENGGUNAKAN TOMBOL DIBAWAH INI
Previous Post
Next Post

Tafshare.com merupakan blog yang dijadikan sebagai media berbagi pengalaman, metode dan opini seputar pertanian, perikanan, peternakan dan cabang-cabangnya berdasarkan sumber yang kredibel atau pengalaman yang telah di lalui demi turut serta menguatkan ketahanan pangan Indonesia melalui edukasi dari laman digital.

0 komentar: