18 Mei 2017

Sektor Usaha Kelautan, Pesisir dan Pulau Kecil

Industri perikanan merupakan aset terbesar yang dimiliki oleh negara Indonesia. Meskipun bukan menjadi aset utama namun hasil dari aset perikanan kita patut diperhitungkan, bahkan dimata dunia. Sektor ini menjadi salah satu sektor utama yang menjadi perhatian pemerintah sekarang. Industrialisasi perikanan dari hulu hingga hilir, pembersihan ilegal, unreported and unregulated fishing dan regulasi lainnya ditujukan agar pemanfaatan dan pengelolaan perikanan maksimal dan lebih baik.

Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar didunia dengan luas perairan mencapai 8 juta hektar, panjang garis pantai sejauh 104.000km persegi dan menyimpan kekayaan ikan mencapai 2000 triliun rupiah. Selain itu Indonesia memiliki 17.504 pulai yang terdiri dari pulau kecil dan besar yang tersebar dari sabang hingga merauke. Sektor yang sangat besar ini hingga kini sedang dalam tahap perbaikan dan pengelolaan yang lebih baik. Setelah sebelumnya kita telah mengkaji mengenai Usaha Perikanan Tradisional Berbasis Rumah Tangga, kali ini kita akan sedikit membicarakan mengenai pulau kecil di Indonesia. Banyak usaha yang dapat dimanfaatkan terutama industri - industri perikanan yang berada di pulau - pulau kecil. Sektor ini merupakan bagian dari usaha perikanan yang belum banyak dijalankan dan merupakan kegiatan lainnya dari usaha perikanan.Sekor tersebut antara lain ialah SPDN/SPBN,  Kedai Pesisir, Telepon Umum Tenaga Surya, LTS, LKM Swamitra Mina.

SPDN/SPBN
Solar Packed Dealer untuk Nelayan/Stasiun Pengisian Bahan Bakar untuk Nelayan atau biasa disingkat SPDN/SPBN merupakan stasiun tempat pengisian BBM yang diperuntkan bagi masyarakat pesisir. Harga yang ditetapkannya pun sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) yang mana harga tersebut telah ditetapkan pemerintah.

Kedai Pesisir
Kedai pesisir biasanya berbentuk outlet dan menjadi supplier bagi warung - warung sekitarnya. Unit usaha ini bertujuan melayani masyarakat sebagai tempat penyedia barang - barang kebutuhan pokok dan kebutuhan usaha masyarakat. Harapannya dengan berdirinya kedai ini dapat menekan harga pesisir sampai pada harga yang sama dengan kabpaten atau kota. Karena seringkali, kebanyakan atau bahkan mungkin di seluruh wilayah bahwa harga di pesisir lebih mahal dari pada harga di kabupaten atau kota.

Telepon Umum Tenaga Surya
Telepon umum tenaga surya merupakan sarana inovasi yang memanfaatkan satelit dengan energi surya sebagai sumber tenaganya. Telepon semacam ini sudah dikembangkan di beberapa negara, misalnya inggris London.
SEKIRANYA TULISAN INI BERMANFAAT, MOHON SEBARKAN MENGGUNAKAN TOMBOL DIBAWAH INI
Previous Post
Next Post

Tafshare.com merupakan blog yang dijadikan sebagai media berbagi pengalaman, metode dan opini seputar pertanian, perikanan, peternakan dan cabang-cabangnya berdasarkan sumber yang kredibel atau pengalaman yang telah di lalui demi turut serta menguatkan ketahanan pangan Indonesia melalui edukasi dari laman digital.

0 komentar: